Jakarta,TarungNews.com – Patrick Kluivert berharap dukungan yang besar dari suporter saat Timnas Indonesia bertanding di kandang sendiri melawan Bahrain “Kami sudah saksikan dukungan saat melawan Australia, dan laga kandang tentunya memberikan motivasi yang lebih besar pada kami dan dukungan yang besar pula,” katanya dalam konferensi pers menjelang pertandingan, Senin, 24 Maret 2025.
Patrick menyatakan, atmosfer di stadion bisa memberikan dorongan tambahan bagi para pemain saat berada di rumput hijau.
Petrick mengaku, telah merasakan pengalaman luar biasa saat melihat antusiasme suporter Indonesia saat menghadapi Australia.
"Kami sudah merasakan atmosfer suporter saat melawan Australia (di Sydney). Saya rasa para suporter sangat luar biasa. Mereka selalu mendukung para pemain.
Mereka memberi motivasi ekstra buat para pemain. Suporter memang sangat penting untuk mendorong kami supaya bisa memberikan performa terbaik,” kata Petrick.
Patrick mengungkapkan, suporter harus berdiri di belakang tim, karena dukungan mereka akan memberi motivasi tambahan bagi para pemain, agar bisa tampil maksimal. Atmosfer yang diciptakan para penggemar sangat penting.
Patrick juga menegaskan, timnya bakal berjuang lebih keras guna meraih kemenangan dalam laga Indonesia vs Bahrain. Pihaknya ingin mengejar kemenangan di setiap pertandingan, dan seolah itu adalah pertandingan terakhir timnas.
Mantan penyerang Barcelona itu mengatakan bukan hanya penonton yang menginginkan Indonesia menang melawan Bahrain dan lolos ke babak final Kualifikasi Piala Dunia 2026, ia dan tim pelatih punya keinginan serupa. Ia menekankan targetnya hanya menang tiga poin, tak ada kata imbang apalagi kalah. “Penonton tentu saja kecewa seperti kami. Kami harus menang dan semua orang mengetahuinya,” kata pelatih berusia 48 tahun itu.
Red,tarungnews.com