• Rabu, 12 Maret 2025

Polda Jabar Bergerak Cepat, Korban Banjir Bandang di Cisarua Bogor Ditemukan

Polda Jabar Bergerak Cepat, Korban Banjir Bandang di Cisarua Bogor Ditemukan Bencana banjir bandang yang menerjang Kampung Citeko, Desa Citeko, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Minggu (2/3/2025), mengakibatkan satu korban hanyut, Asep Mulyana (55). DOK Humas

Bogor,TarungNews.com - Bencana banjir bandang yang menerjang Kampung Citeko, Desa Citeko, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Minggu (2/3/2025), mengakibatkan satu korban hanyut, Asep Mulyana (55).

Setelah pencarian intensif oleh tim gabungan (Brimob, BPBD, Damkar, dan relawan) pada Senin (3/3/2025), jenazah korban ditemukan sekitar pukul 10.00 WIB di sekitar Bendungan Ciawi, Kecamatan Megamendung, dalam kondisi meninggal dan tertutup lumpur.

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol. Jules Abraham Abast, S.I.K., menjelaskan bahwa korban tersapu arus bersama rumahnya yang berada di bibir sungai akibat curah hujan tinggi sejak Minggu sore.

“Dalam kejadian tersebut anggota keluarganya dapat terselamatkan namun utk Bpk. Asep Mulyana terbawa arus” ujarnya.

Dalam pencarian korban melibatkan kurang lebih 60 personel Brimob dari Resimen dan Brimob Polda Jabar. Setelah ditemukan, jenazah dievakuasi dan dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan. Polda Jabar dan Polres Bogor juga berkoordinasi intensif dengan BPBD, Damkar, dan relawan untuk penanganan korban banjir serta tanah longsor, termasuk perbaikan jembatan yang putus.

“Penanganan bencana banjir saat ini fokus terhadap korban yang terdampak banjir, membantu masyarakat yang trauma serta mendirikan posko.” tutup Jules Abraham Abast.

Red,tarungnews.com

Bagikan melalui:

Komentar